Surat Verifikasi Lanjutan Calon Peserta PPG Tahun 2022

Gunawan Wangata
---
Assalamu’alaikum wr. wb.
Berdasarkan hasil evaluasi verifikasi calon peserta PPG PAI Tahun 2022 batch-1, maka Direktorat Pendidikan Agama Islam Direktorat Jenderal Pendidikan Islam akan melakukan verifikasi berkas lanjutan kepada seluruh Guru PAI yang dinyatakan lulus seleksi akademik (Pretest Tahun 2018 & 2019) dengan ketentuan sebagai berikut:
- Verifikasi bertujuan untuk menyiapkan calon peserta pengganti pelaksanaan PPG PAI Dalam Jabatan batch-1 dan calon peserta PPG PAI Dalam Jabatan untuk pelaksanaan batch-2 dan batch-3;
- Guru yang dikategorikan sebagai calon peserta PPG PAI Dalam Jabatan sebagaimana ketentuan pada nomor 1 di atas dapat dilihat pada akun SIAGA Guru masing-masing;
- Mekanisme pendaftaran adalah sebagai berikut:
- Guru menandatangani Pakta Integritas dengan dibubuhi materai Rp.10.000,- dan mengunggah pada SIAGA.(format terlampir);
- Guru mendapatkan ijin dari Kepala Sekolah/Pejabat Bagian Kepegawaian. (format terlampir);
- Guru melakukan validasi data NUPTK, Tanggal Lahir, dan Kualifikasi Pendidikan S1 (prodi S1 harus linier dengan mata pelajaran PAI);
- Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi melalui Admin SIAGA melakukan verifikasi berkas persyaratan;
- Pendaftaran ditutup tanggal 10 April 2022.
Demikian surat ini disampaikan, atas perhatian dan kerjasamanya kami ucapkan terima kasih.
Wassalamu’alaikum wr. wb.
Wassalamu’alaikum wr. wb.
Post a Comment
Post a Comment