Update
---

PENGUMUMAN HASIL SELEKSI CALON PEGAWAI NEGERI SIPIL (CPNS) BADAN KEPENDUDUKAN DAN KELUARGA BERENCANA NASIONAL (BKKBN) TAHUN ANGGARAN 2021

PENGUMUMAN HASIL SELEKSI CALON PEGAWAI NEGERI SIPIL (CPNS) BADAN KEPENDUDUKAN DAN KELUARGA BERENCANA NASIONAL (BKKBN) TAHUN ANGGARAN 2021
Sebagai tindak lanjut Surat Kepala Sadan Kepegawaian Negara (BKN) Nomor 18276. 1/B-KS.04.03/SD/K/2021 tanggal 23 Desember 2021. Perihal Penyampaian Hasil lntegrasi Nilai SKD-SKB CPNS Tahun 2021, disampaikan hal-hal sebagai berikut:
  1. Hasil lntegrasi Nilai Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) dan Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) adalah sebagaimana tercantum dalam lampiran I pengumuman ini;
  2. Peserta yang dinyatakan lulus adalah peserta yang memiliki kode "P/L" dan "P/L-1" di kolom keterangan pada lampiran I pengumuman ini;
  3. Pengisian Daftar Riwayat Hidup (DRH) serta penyampaian kelengkapan dokumen secara elektronik bagi peserta yang dinyatakan lulus akan diumumkan setelah masa sanggah;
  4. Bagi peserta yang dinyatakan lulus sebagai Calon Pegawai Negeri Sipil BKKBN Tahun 2021 namun mengundurkan diri agar menyampaikan surat pengunduran diri beserta kelengkapan dokumen lainnya secara elektronik melalui https://sscasn.bkn.go.id selambat-lambatnya pada tanggal 29 Desember 2021. Format pengunduran diri dapat diunduh sebagaimana tercantum dalam lampiran II pengumuman ini;
  5. Peserta diwajibkan selalu mengikuti perkembangan informasi terkait Penerimaan CPNS BKKBN Tahun 2021 melalui website www.bkkbn.go.id. Segala hal yang ditimbulkan akibat kelalaian peserta dalam mengikuti perkembangan informasi dan/atau kesalahan peserta memahami pengumuman menjadi tanggung jawab masing-masing peserta;
  6. Apabila dalam pelaksanaan tahapan seleksi atau dikemudian hari setelah adanya pengumuman kelulusan akhir, diketahui terdapat keterangan pelamar yang tidak sesuai/tidak benar/menyalahi ketentuan, panitia Seleksi dapat menggugurkan kelulusan peserta yang bersangkutan;
  7. Peserta CPNS Tahun 2021 dapat menyampaikan sanggahan melalui aplikasi SSCASN mulai tanggal 25 - 28 Desember 2021 Pukul 16.21 WIB;
  8. Keputusan Panitia terkait Penerimaan Seleksi CPNS BKKBN Tahun 2021 bersifat mutlak dan tidak dapat diganggu gugat;
Untuk informasi lebih lanjut dapat menghubungi Panitia Seleksi CASN BKKBN T.A. 2021 di nomor telepon (021) 8009029 atau 8008371 ext.322 atau telegram di nomor 081804837183 pada jam kerja.

PENGUMUMAN NOMOR : 4186/KP.02.01/82/2021


Lampiran I - HASIL INTEGRASI SKD DAN SKB


Lampiran I - HASIL INTEGRASI SKD DAN SKB (RINCIAN)


Lampiran II - FORMAT SURAT PENGUNDURAN DIRI CPNS

Also Read: