PANDUAN PESERTA & JADWAL KEGIATAN KSM NASIONAL 2021

Intel Madrasah
---
Direktorat KSKK Madrasah Kementerian Agama RI - PANDUAN UMUM PELAKSANAAN KSM UNTUK PESERTA .
Sebelum Pelaksanaan:
- Siswa dapat mempersiapkan alat tulis diantaranya: bolpoin, correction pen, pensil, penghapus, rautan pensil, penggaris, gunting atau cutter, dan jangka.
- Siswa wajib membaca dan memahami buku panduan pelaksanaan KSM Tingkat Nasional Tahun 2021.
![]() |
Waktu dan Tahapan KSM Nasional - Intel Madrasah |
Pada saat pelaksanaan :
- Siswa wajib hadir 30 menit sebelum kegiatan dimulai, keterlambatan lebih dari 5 menit sejak kegiatan dimulai, siswa dianggap tidak hadir.
- Siswa harus duduk di kursi dan meja sesuai denah ruangan.
- Buku, smartphone dan tas siswa harus diletakkan di depan ruangan. Bisukan smartphone agar tidak mengganggu jalannya kompetisi. Siswa hanya diperbolehkan membawa alat tulis.
- Siswa wajib menggunakan masker serta menjaga protokol kesehatan.
- Siswa melakukan login ke dalam aplikasi CBT KSM paling lambat 10 menit sebelum jadwal tes dimulai
- Untuk kegiatan eksplorasi/eksperimen, siswa dapat menggunakan alat dan bahan sesuai petunjuk yang tersedia dalam soal
- Siswa tidak diperkenankan membuat keributan dan mengganggu ketertiban umum
- Siswa bertanggung jawab atas kebersihan meja masing-masing, serta lantai disekitarnya
- Siswa wajib menjunjung tinggi sportivitas
- Siswa tidak boleh keluar masuk ruangan tanpa seijin pengawas.
- Semua peserta yang melanggar tata tertib akan mendapatkan sanksi berupa teguran
Selengkapnya
Post a Comment
Post a Comment