Pengumuman Pendaftaran Dan Juknis Bantuan Sanad Keilmuan Ustad Dan Ustadzah Pendidikan Al-Qur’an

 


Assalamu’alaikum Wr. Wb.

Dengan hormat, Direktorat Pendidikan Diniyah dan Pondok Pesantren akan memberikan bantuan Sanad Keilmuan Ustadz/Ustadzah Pendidikan Al-Qur’an yang dialokasikan pada DIPA Ditjen Pendidikan Islam Tahun Anggaran 2022.

Berkenaan dengan hal tersebut kami sampaikan jadwal pelaksanaan kegiatan Bantuan Sanad Keilmuan Ustadz/Ustadzah Pendidikan Al-Qur’an Tahun 2022 sebagaimana tersebut di bawah ini. Petunjuk Teknis Pengelolaan Bantuan dapat diakses pada link: www.pontrensubditpq@kemenag.go.id. Jadwal pelaksanaan kegiatan Bantuan Sanad Keilmuan Ustadz/Ustadzah Pendidikan Al-Qur’an Tahun 2022 adalah sebagai berikut:

  1. Pengajuan proposal bantuan : Senin, 30 Mei 2022 s.d. Senin, 13 Juni 2022 Bantuan Sanad Keilmuan Ustadz/Ustadzah Pendidikan Al-Qur’an diajukan melalui aplikasi SIKAP (https://sikap.kemenag.go.id/).
  2. Seleksi proposal : Senin, 06 Juni 2022 s.d. Rabu, 15 Juni 2022
  3. Pengumuman hasil seleksi : Senin, 20 Juni 2022
  4. Proses pencairan bantuan : Senin, 20 Juni 2022 s.d. Rabu, 20 Juli 2022
  5. Laporan Akhir : Senin, 24 Oktober 2022

Untuk penjelasan dan informasi dapat menghubungi staff pengelola bantuan dengan nomor: 081315013903 dan 08119842202.

Demikian pemberitahuan ini untuk diketahui dan dilaksanakan. Atas perhatian dan kerjasamanya disampaikan terima kasih.

Waassalamu’alaikum Wr. Wb.


Silahkan tunggu dalam 15 detik.

DOWNLOAD JUKNISNYA DISINI
Link copied to clipboard